Hot!

Konfigurasi Port LAG Sophos


 



Port LAG


Port LAG dalam Sophos sama hal nya dengan  (Link Aggregation) atau bound port merupakan sistem yang menggabungkan 2 port atau lebih maximum 4 port di shopos sebagai backup atau menambah bandwidth dengan menggabungkan lebih dari 1 port.


manfaat dari Lag port ini dapat meningkatkan kecepatan yang digabungkan, jika 1 port 1Gigabit maka gabungan lebih dari 1 port tentu akan menambah kecepatanya berkali lipat, disamping sebagai cadangan jika salah satu port tidak berfungsi maka koneksi akan di backup oleh port lainya yang tergabung dalam Lag. Port Lag biasanya digunakan sebagai Trungking dalam jaringan.


Untuk cara konfigurasinya sangat mudah dan praktis ; 

Login kedalam Sophos Web management admin 

Kemudian Pilih Menu Select Network - Interfaces - Add Interfaces - Add LAG kemudian isis paramenternya sebagai berikut ;



Setelah klik add lag ada beberpa hal yang wajib kamu isi sebagai media informasi dari port Lag yang akan kamu buat, untuk pengisian agar diperhatikan agar port Lag yang dibuat dapat berfungsi dengan baik ;


Interface name: Isi Untuk Nama Port Lang

Member Interface: Masukan port mana saja yang akan di gabung menjadi port Lag ini, minimal 2 port dan maximal 4 port.

Mode: ada 2 mode lag disini saya pakai yang 802.3ad (LACP)  agar speed nya di gabung dari semua port yang digabungkan

Zone: Sesuaikan dengan KOnsep networking yang akan dibuat, karena sy menggunakanya untuk LAN dan Trunking makan Zone nya saya masukan ke LAN.

IP Assignment: Pilih IP static atau DCHP, saya saran kan untuk LAg ini setting statik saja sebagai trunking  

Netmask: Isi Netmask sesuaikan dengan IP

Simpan Konfigurasi





Setelah selesai maka Port Lag yang dibuat akan ditampilkan dihalaman Network seperti gambar dibawah.


Sangat mudah, namun ada hal yang tidak biasa yaitu port gabungan lag/bound interface / eth port untuk produk sophos ini masih tidak mau ngobrol dengan Vlanif dari produk Huawei, untuk itu buat kamu yang mempunyai produk huawei agar tidak digabung dengan sophos karena antara port gabungan tidak mau ngobrol atau tidak suport dan yang kedua vlaninf yang merupakan IP untuk koneksi ke interface magement juga masih belum bisa suport.

sekian semoga bermanfaat.



Banner IDwebhost
Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment